Info Mobil has posted a new item, 'Kawasaki Z250, Harga Dan Spesifikasi'
Kawasaki Z250 disebut-sebut sebagai streetfighter kelas 250 cc pertama di dunia.
Dan Indonesia terpilih menjadi tempat launching Kawasaki Z250 yang pertama di
dunia. Di Indonesia, sepeda motor sport Kawasaki Z250 akan dijual dengan harga
Rp48,5 juta dan rencananya akan mulai dipasarkan pada bulan Maret 2013.
Kawasaki Z250. Majalah Otomotif Online | Kawasaki Z250, Harga Dan Spesifikasi.
File foto: Kawasaki Z250Spesifikasi Lengkap Kawasaki Z250
Varian terbaru Kawasaki, Z250, meramaikan persaingan pasar motor sport di Tanah
air. Mengusung konsep naked bike, Kawasaki memberikan alternatif pilihan lain
bagi konsumen penggemar sport roda dua di Indonesia. Memilih Indonesia sebagai
tempat peluncuran pertama di dunia Kawasaki Z250. Kawasaki masih menganggap
pasar Indonesia memiliki potensi yang cukup besar untuk penjualan motor sport.
"Potensi pasar indonesia masih sangat besar, motor lelaki belum banyak
pemainnya. Dengan adanya model ini tentunya akan memberikan pilihan bagi
konsumen dalam memilih," terang Direktur Marketing PT KMI Mitsuhiko Okada di
Jakarta, Kamis (31/1/2013).
Streetfighter terasa sangat kuat di Z250, dengan desain tangki bensin yang
memperlihatkan lekukan-lekukan otot kekarnya serta lampu yang futuristic.
Headlamp compact yang memiliki daya sinar yang lebih kuat. Posisi berkendara
yang cukup berbeda dari Ninja 250, membuat dianggap cocok untuk meliuk-liuk di
perkotaan. Kawasaki Z250 ini masih dipersenjatai dengan mesin yang sama seperti
saudara kandungnya yang telah sukses terlebih dahulu Ninja 250 FI. Masih
dipersenjatai dengan mesin berkapasitas 250cc Liquid-cooled Parallel Twin DOHC
8-Valve yang mampu memproduksi tenaga 23,5 kW pada 11.000 rpm dengan torsi
puncak 21.0 Nm pada 10.000 rpm.Harga Kawasaki Z250
Namun bagi konsumen yang sudah ingin memiliki motor ini, masih harus menunggu
hingga dua bulan ke depan. Sebab Kawasaki baru akan meniagakan ke pasar nasional
pada Maret 2013 mendatang. "Model ini akan tersedia pada Maret 2013. Kenapa
Maret? karena produksi di Thailand baru dimulai bulan Februari. Jadi baru bisa
dipesan Maret," terang Yusuke Shimada Asisten Manager Marketing & Promosi KMI.
Untuk diketahui, Kawasaki Z250 dibanderol Rp48,5 juta dengan status On the Road
Jakarta. Sementara Ninja 250FI dilepas dengan harga Rp51,9 juta. "Harga lebih
murah dari Ninja 250FI karena kami ingin memberikan kesempatan bagi konsumen
untuk memilikinya," imbuhnya.Spesifikasi Kawasaki Z250 :
Tipe Mesin : 4-Stroke, Liquid-cooled Parallel Twin
Kapasitas Mesin : 249 cc
Jarak dan Langkah : 62 x 41,2 mm
Rasio Komperasi 62 x 41,2 mm
Sistem Valve : DOHC, 8 Valves
Sistem Pembakaran : Fuel Injection with dual throttle valves
Pengapian : Digital
Starter : Electric
Transmisi : 6-speed, return
Power Maksimal : 23,5 kw (32 PS)/ 11,000 rpm
Torsi Maksimal : 21,0 Nm/ 10.000 rpm
Tipe Rangka : Tube diamond, steel
Rake/Trail : 26/82 mm
Suspensi Depan : 37 mm Telescopic Fork
Suspensi Belakang : Bottom-Link Uni-Trak with gas-charged shock and 5-way
adjustable preload
Ban Depan/Belakang : 110/70-17 M/C (54S), 140/70-17 M/C (66S)
Rem Depan : Single 290 mm petal disc with dual-piston caliper
Rem Belakang : Single 220 mm petal disc with dual-piston caliper
Dimensi P x L x T : 2010 x 750 x 1025
Jarak roda : 1400
Tinggi Jok : 785 mm
Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 17 liter
Berat Massa : 168 kilogram
autos.okezone.com
You may view the latest post at
http://www.infomobil.biz/kawasaki-z250-harga-dan-spesifikasi/
Best regards,
Info Mobil
http://www.infomobil.biz
Tidak ada komentar:
Posting Komentar